Kena Sidak Menpan RB, Mall Pelayanan Publik Cirebon Dianggap Kurang Optimal

Khaerudin

menpan rb azwar anas kunjungi mall pelayanan publik cirebon

Cirebon – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (MenPAN-RB) RI, Abdullah Azwar Anas, melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Mall Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Cirebon.

MPP yang berada di Kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPSTP) Kabupaten Cirebon ini dianggap oleh Menpan-RB masih belum optimal.

“Saya sengaja datang mendadak, memang saya lihat ini belum optimal ya,” ungkap Menpan-RB kepada wartawan pada Senin (4/03/2024).

Ia menegaskan bahwa Pemerintah Daerah (Pemda) harus mengoptimalkan MPP, karena tingkat kunjungan masih rendah, berkisar antara 50 hingga 200 per hari.

Menurut Menpan-RB, rendahnya kunjungan tersebut bisa disebabkan oleh dua kemungkinan, yaitu masyarakat yang sudah beralih ke layanan digital atau karena pelayanan belum tersosialisasikan dan tidak terintegrasi dengan baik.

Ia menambahkan bahwa evaluasi perlu dilakukan untuk menjadikan MPP sebagai pilihan utama masyarakat.

Menpan-RB juga mengingatkan tentang arahan Presiden terkait digitalisasi birokrasi. Digitalisasi ini tidak hanya berarti membuat aplikasi baru, tetapi lebih kepada integrasi layanan dalam satu aplikasi.

“Presiden mengarahkan ke depan kita mendorong digitalisasi birokrasi, bukan sekadar membuat aplikasi baru. Sehingga pelayanan akan dilakukan dalam satu aplikasi,” ungkapnya.

Dalam konteks ini, Menpan-RB menyoroti langkah Presiden yang melarang pembuatan aplikasi baru dan mendorong penggabungan ratusan aplikasi menjadi satu portal layanan dalam waktu tiga bulan.

Hal ini bertujuan agar masyarakat dapat mengakses layanan dengan mudah melalui satu pintu.

Meskipun Kabupaten Cirebon tidak termasuk dalam proyek MPP digital, Menpan-RB menekankan pentingnya percepatan dalam mencapai standar tersebut.

Salah satu syarat percepatan adalah penggunaan Identitas Kependudukan Digital (IKD) sebagai identitas untuk mendapatkan berbagai layanan.

Bupati Cirebon, H Imron, menyambut baik kunjungan Menpan-RB dan menyatakan apresiasinya terhadap masukan yang diberikan.

Ia berharap MPP di Kabupaten Cirebon dapat memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat, meskipun masih ada kekurangan dalam sarana, prasarana, fasilitas, dan SDM yang perlu diperbaiki.

Also Read

[addtoany]

Leave a Comment

Ads - Before Footer